1. Halus, kecil dan halus, tipis dan halus, lembut dan enak didengar, mungil dan elok;
2. keahlian membuat karya yang bermutu;
3. kesanggupan akal untuk menciptakan sesuatu yang bernilai tinggi (luar biasa); orang yang berkesanggupan luar biasa.
Menurut Plato:
Plato |
Menurut Aristoteles:
Aristoteles |
Menurut Suzanne K. Langer:
Suzzane K. Langer |
Menurut Ki Hajar Dewantara:
Seni itu merupakan perbuatan manusia yang timbul dari hidup perasaannya dan bersifat indah, sehingga dapat menggerakan jiwa perasaan manusia.
Dari pendapat para ahli tentang seni, maka dapat disimpulkan bahwa:
- Kegiatan ekspresi jiwa/perasaan manusia
- Keterampilan manusia yang luar biasa
- Penciptaan yang menghasilkan karya
- Karya dengan nilai estetis
- Karya dengan makna simbolik
FUNGSI SENI
Seni tergolong kebutuhan manusia. Dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, manusia tetap ingin menyalurkan ekspresi diri.
1. Individu
- Sandang- Pakaian bukan hanya pelindung tubuh saja, tetapi merupakan sarana sosial budaya.
- Pangan- Wujud makanan yang menarik tentu akan menggugah selera makan penyantapnya.
- Papan- Selain tempat tinggal, rumah merupakan karya seni. Berfungsi sebagai identitas sosial.
- Pendidikan- Seni mengolah kepekaan manusia terhadap alam dan lingkungan sekitar serta hal-hal yang berkaitan dengan keindahan.
- Agama- Upacara keagamaan banyak menggunakan karya seni untuk pelaksanaannya.
- Ritus kehidupan- Setiap manusia yang berbudaya, termasuk masyarakat nusantara yang berada di berbagai daerah, memiliki upacara atau ritual yang berkaitan dengan lingkaran hidup manusia. Dalam upacara-upacara ini banyak karya seni yang terlibat.
SIFAT SENI
- Kreatif: Penciptaan hal-hal baru yang tidak dikenal sebelumnya.
- Individualistis: Menunjukan ciri khas pribadi.
- Ekspresif: Menyangkut ekspresi perasaan kreator dan apresiator.
- Abadi: Bersifat abadi, meskipun penciptanya sudah meninggal karyanya masih tetap dikenang.
- Universal: Hadir dalam berbagai bentuk pada masyarakat apapun sepanjang jaman.
KLASIFIKASI KARYA SENI RUPA
- Seni rupa murni (fine art) : seni rupa yang mengutamakan fungsi keindahannya atau hanya untuk dinikmati nilai atau mutu seninya dengan indera pengelihatan.
Patung |
Lukisan |
- Seni rupa terapan (applied art) : seni rupa yang mengutamakan fungsi pakainya selain juga dinikmati mutu seninya.
Batik |
Sepatu |
Gerabah |
Untuk referensi tambahan bapak dan ibu guru pengampu seni rupa. Di bawah ini ada beberapa contoh materi pengajaran mengenai "Konsep Seni":
Handout Konsep Seni
Mind Map Konsep Seni
Semoga bermanfaat.. ^^
God Bless!!